Aura Pena Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2020

Muhammad SAW 426 Kata

Pasukan Bergajah Pada 571 Masehi, pasukan bergajah dari Yaman dipimpin Abrahah datang ke Makkah hendak meruntuhkan Kakbah. Yaman, negeri yang belum lama ditaklukkan tentara Abasiyah dalam sebuah ekspansi, yang mana Abrahah salah satu petempur di dalamnya. Setelah kemenangan yang gemilang, Abrahah membunuh komandan pasukannya dan mengambil alih kekuasaan di Yaman. Niat Abrahah menghancurkan Kakbah digagalkan burung-burung Ababil. Peristiwa  ini sekitar 50 atau 55 hari sebelum kelahiran Nabi Muhammad. Abdullah Abdullah adalah ayah Muhammad. Abdullah salah seorang anak Abdul Muthalib yang paling bagus dan paling dicintainya. Abdullah menikah dengan Aminah bin Abdi Manaf bin Zuhrah bin Kilab, wanita terpandang Quraisy. Suatu hari Abdullah pulang dari berdagang di Syam jatuh sakit lalu singgah di Madinah dan wafat dalam usia 25 tahun. Ia meninggalkan istrinya dalam keadaan menghamilkan Muhammad SAW. Muhammad SAW Muhammad SAW dilahirkan di Makkah, Senin pagi, 12 Rabiulawal bertepatan dengan